3 Penyebab Baterai Smartphonemu Cepat Habis!
Jumat, 08 September 2017
Baterai Smartphonemu cepat habis? ini dia penyebabnya. Meski hadir dengan segudang fitur dan kecerdasannya, hingga kini smartphone memiliki satu kekurangan yang dianggap cukup serius untuk sebagian besar penggunanya. Baterai cepat habis, masalah ini memang sudah lama menjadi isu ponsel pintar.
Meski banyak yang telah dilakukan oleh para vendor smartphone, solusi yang dihadirkan tampaknya masih belum sesuai dengan ekspektasi pengguna. Namun sebenarnya apa sih penyebab baterai smartphone cepat habis? Inilah beberapa penyebab baterai smartphone cepat habis.
sumber : jalantikus
Meski banyak yang telah dilakukan oleh para vendor smartphone, solusi yang dihadirkan tampaknya masih belum sesuai dengan ekspektasi pengguna. Namun sebenarnya apa sih penyebab baterai smartphone cepat habis? Inilah beberapa penyebab baterai smartphone cepat habis.
1. Semakin Tinggi Spesifikasi, Semakin Besar Daya yang Dibutuhkan
Foto: cultofmac.com |
Prosesor juga bisa menjadi salah satu penyebab borosnya baterai, terlebih jika prosesor tersebut memiliki kecepatan single core yang tinggi namun tidak dibarengi dengan jumlah core yang lebih banyak. Jumlah core yang lebih banyak memang tak menjamin performa yang lebih cepat, akan tetapi ini sangat berpengaruh pada efektivitas prosesor dalam menjalankan task (tugas).
2. Terlalu Banyak Aplikasi yang Menggunakan Push Notifikasi
Foto : cnet.com |
Tidak diragukan lagi, push notification memang sangat memudahkan pengguna dalam memperoleh notifikasi secara real time serta memperoleh beberapa keuntungan lainnya. Akan tetapi untuk menjalankan fitur tersebut, aplikasi akan menjalankan beberapa task di sisi background.
3. Terlalu Sering Multitasking
Penyebab baterai smartphone cepat habis yang ketiga adalah terlalu sering multitasking. Multitasking kini semakin mudah dilakukan. Bahkan smartphone kelas menengah ke bawah juga banyak yang telah dibekali dengan kapasitas RAM yang cukup besar, yang notabene merupakan kunci dari performa multitasking yang smooth. Akan tetapi jika terlalu sering melakukan multitasking atau menjalankan banyak aplikasi dalam satu waktu yang sama, tentu smartphone akan membutuhkan banyak resource.sumber : jalantikus
0 Response to "3 Penyebab Baterai Smartphonemu Cepat Habis! "
Posting Komentar