Apple Siap Luncurkan MacBook Air Tipis dengan Harga Lebih Murah
Senin, 12 Maret 2018
Apple dikabarkan bisa meluncurkan MacBook Air berukuran tipis dengan harga lebih murah tahun ini. Tak hanya itu, total pengiriman model MacBook raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) tersebut diproyeksi akan meningkat.
Menurut analis KGI Securities, Ming-Chi Kuo, dikenal dengan wawasannya yang akurat mengenai produk-produk masa depan perusahaan teknologi tersebut, Apple dapat merilis laptop tipis berukuran 13 inci pada kuartal kedua 2018.
“Kami memperkirakan Apple akan meluncurkan MacBook Air baru dengan harga lebih rendah pada kuartal II/2018,” papar Ming-Chi Kuo dalam sebuah riset yang diperoleh situs MacRumors.
“Kami juga memproyeksikan total pengiriman model MacBook akan tumbuh 10%-15% year-on-year pada 2018 atau naik dari 15,5 juta-16 juta unit pada 2017,” lanjutnya, seperti dikutip CNBC.
Meski demikian, Kuo tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang produk tersebut. Untuk diketahui, model MacBook Air berukuran 13 inci saat ini dibanderol mulai harga US$999.
Sementara itu, ajang Worldwide Developers Conference (WWDC), konferensi yang digelar secara tahunan oleh Apple biasanya berlangsung sekitar bulan Juni. Bisa jadi produk MacBook Air yang diperbarui akan diluncurkan dalam event tersebut.
Riset Kuo mencerminkan laporan dari DigiTimes pada bulan Januari yang juga menunjukkan kemungkinan rilis produk MacBook entry level tahun ini.
Di sisi lain, dalam riset sebelumnya, Kuo telah mengungkapkan perkiraan peluncuran AirPod baru oleh Apple pada paruh kedua tahun ini dan tiga iPhone baru tahun ini.
0 Response to "Apple Siap Luncurkan MacBook Air Tipis dengan Harga Lebih Murah"
Posting Komentar